KECERDASAN LINGUISTIK PADA BUKU PEMBELAJARAN TEMATIK KELAS 1 KURIKULUM 2013

  • Rizki Ramadhan Institut Agama Islam Az-Zaytun Indonesia (IAI AL-AZIS) Indramayu
  • Ahmad Asrof Fitri Institut Agama Islam Az-Zaytun Indonesia (IAI AL-AZIS) Indramayu

Abstrak

Latar belakang penelitian ini berangkat dari fakta bahwa kegiatan pembelajaran yang dilaksanakan pada sekolah – sekolah di Indonesia pada umumnya belum mampu menetapkan metode pembelajaran yang tepat untuk peserta didik. Salah satu solusi untuk menetapkan metode pembelajaran yang tepat dengan mengetahui konsep kecerdasan Linguistik didalam Kompetensi Inti dan Kompetensi Dasar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui konsep kecerdasan linguistik pada buku pembelajaran Tematik kelas 1 kurikulum 2013 berdasarkan Kompetensi Inti dan Dasar, serta mengetahui Kecerdasan Linguistik pada buku pembelajaran Tematik kelas 1 kurikulum 2013. Data penelitian bersumber dari data pustaka karena penelitian ini merupakan Penelitian Kepustakaan (library research). Sumber data yang digunakan ada dua macam yaitu data primer dan data sekunder. Data primer adalah kurikulum 2013 mata pelajaran Tematik Kelas 1. Adapun Data sekunder adalah berupa buku yang berbicara mengenai kecerdasan yang pernah di tulis oleh para ahli, bisa berupa majalah, jurnal, makalah, internet dan sebagainya yang mempunyai relevansi dengan judul penelitian. Analisis data menggunakan  analisis deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa didalam kurikulum 2013 pada pembelajaran tematik kelas 1 mengandung kecerdasan Linguistik berdasarkan kurikulum yang berlaku sesuai dengan kompetensi inti dan kompetensi dasar yang ingin dicapai. Pada buku pembelajaran Tematik kelas 1 kurikulum 2013 terdapat kecerdasan linguistik berdasarkan kegiatan pembelajaran.

Referensi

Ad. Rachman Abror. 1993. Psikologi Pendidikan. Yogyakarta: Tiara Wacana.
Asmani Ma’mur Jamal. 2011. Buku panduan internalisasi pendidikan karakter di sekolah. Yogyakarta: Diva press
Agus Effendi. 2005. Revolusi Kecerdasan Abad 21. Bandung: Alfabeta.
Alwi Hasan. 2010. Tata Bahasa Baku Bahasa Indonesia. Jakarta: Balai Pustaka
A. Yanuar. 2015. Rahasia jadi guru favorit inspiratif. Yogyakarta: Diva Press
Chaer Abdul. 2015. Fonologi Bahasa Indonesia. Jakarta: Rineka Cipta
Damayanti. 2016. Sukses menjadi guru . Yogyakarta: Araska
Hurlock. B Elizabeth. 1993. Perkembangan Anak. Jakarta: Erlangga
Lucy. Bunda. 2012. Dahsyatnya brain smart teaching. Jakarta: Penebar Plus.
Mahsun. 2014. Teks dalam Pembelajaran Bahasa Indonesia Kurikulum 2013. Jakarta: Raja Grafindo Persada
Majid Abdul. 2014. Pembelajaran Tematik Terpadu. Jakarta: Remaja Rosdakarya
Mulyasa. 2016. Pengembangan dan Implementasi Kurikulum 2013. Bandung: Remaja Rosdakarya.
Muhammad Ansyar. 2015. Kurikulum hakikat, fondasi, desain, dan pengembangan. Jakarta: PT Fajar Interpratama Mandiri.
Munzert. W Alfred. 2000. Tes IQ. Kentindo Publisher
Nazir Mohammad. 2011. Metode Penelitian. Bogor: Ghalia Indonesia
Nurgiyantoro Burhan. 2014. Penilaian Pembelajaran Bahasa Indonesia Berbasis Kompetensi. Yogyakarta: BPFE-Yogyakarta
Paul,Supamo. 2008. Teori Intelligensi Ganda dan Aplikasinya di Sekolah: Cara Menerapkan Teori Multiple Intelegences Howard Gardner. Yogyakarta: Kanisius.
Sanjaya Wina. 2013. Penelitian Pendidikan jenis, metode dan prosedur. Jakarta: PT Fajar Inter Pratama Mandiri.
Sukmadinata Syaodih Nana. 2016. Pengembangan Kurikulum Teori dan Praktek. Bandung: Remaja Rosdakarya.
Sumadi Suryabrata. 1998. Psikologi Pendidikan. Jakarta: PT.RajaGrafindo
Webe Agung. 2010. Smart teaching . Yogyakarta: Galangpress
Yani Ahmad. Mindset kurikulum 2013. Bandung: Alfabeta. 2016.
Diterbitkan
2023-04-12
Bagian
Articles